Pengertian dan Unsur-Unsur Organisasi



Organisasi Dalam Arti Statis :
  1. Organisasi dalam arti statis berarti melihat organisasi sebagai sesuatu yang tidak bergerak/diam.
  2. Melihat organisasi sebagai sesuatu yang tidak bergerak berarti melihat organisasi itu seperti yang tergambar dalam bagan yang beraneka ragam
  3. Organisasi dipandang sebagai saluran hirarki kedudukan/jabatan yang ada yang menggambarkan secara jelas tentang garis wewenang/tanggungjawab
  4. Organisasi dalam arti statis merupakan wadah/tempat kegiatan administrasi dan manajemen berlangsung dengan gambaran yang jelas tentang saluran hirarki daripada kedudukan jabatan wewenang, garis komando dan tanggungjawab
Organisasi Dalam Arti Dinamis :
n  Organisasi dalam arti dinamis berarti memandang organisasi sebagai suatu organ yang hidup.
n  Memandang organisasi tidak hanya dari segi bentuk dan wujudnya, tetapi juga melihat organisasi dari segi isinya.
                Isi daripada organisasi ialah sekelompok orang-orang yang melakukan kegiatan untuk mencapai tujuan yang sama.
Organisasi dalam arti dinamis dihadapkan kepada 2 kemungkinan:
          Kemungkinan untuk tumbuh dan berkembang yang berarti organisasi selalu bergerak utnuk tumbuh dan berkembang sesuai tuntutan zaman. Pertumbuhan dan perkembangan organisasi dapat bersifat kuantitatif dan kualitatif
          Kemungkinan organisasi akan mati. Hal ini merupakan ancaman dan tantangan yang mau tidak mau harus dapat diatasi.
Kesimpulan :
  1. Organisasi dalam arti dinamis merupakan proses kerjasama antara orang-orang yang tergabung dalam suatu wadah tertentu utnuk mencapai tujuan bersama seperti yang telah ditetapkan secara bersama.
Organisasi Sebagai Sistem Kerjasama :
n  Organisasi sebagai sistem kerja adalah suatu sistem penugasan pekerjaan kepada orang-orang yang mengadakan kerjasama yang mengkhususkan diri dalam suatu bidang tertentu dari suatu tugas bersama.
n  Organisasi sebagai sistem kerjasama adalah suatu sistem yang terencana daripada usaha kerjasama dengan memberikan peran kepada setiap orang untuk dijalankan, wewenag, tugas dan tanggungjawab utnuk dilaksanakan.
Organisasi Sebagai proses Pembagian Tugas :
  1. Organisasi sebagai proses pembagian tugas, adalah suatu proses menetapkan dan mengelompokkam jenis pekerjaan yang akan dilakukan serta merumuskan suatu pelimpahan wewenang dan tanggungjawab ang memungkinkan orang-orang yang diserahi tugas tersebut dapat bekerjasama secara efisien dan efektif dalam usaha mencapai tujuan yang telah ditetapkan.
  2. Organisasi sebagai proses pembagian tugas, adalah suatu proses pembagian tugas atau pekerjaan serta mengatur dan menentukan bagian-bagian atau orang-orang yang diserahin utnuk memikul tugas dan tanggungjawab dari suatu bentuk usaha
Unsur-unsur Organisasi :
          Orang :
 Orang/pegawai terdiri dari semua anggota atau warga organisasi, yang menurut fungsi dan tingkatannya terdiri dari unsur pimpinan, manager dan para pekerja
          Kerjasama :
Kerjasama à perbatan saling membantu atau suatu perbuatan yang dilakukan secara bersama-sama utnuk mencapai tujuan bersama
          Tujuan Bersama :
 Tujuan menggambarkan tentang apa yang akan dicapai/diharapkan.
 Tujuan menggambarkan tentang apa yang harus dicapai melalaui prosedur, program, pola (network), kebijaksanaan, strategi, anggaran dan peraturan-peraturan yang telah ditetapkan.
Tujuan dapat dibedakan menjadi tujuan pokok dan tujuan bukan pokok. Misalnya tujuan pokok setiap organisasi adalah mendapatkan keuntungan semaksimal mungkin
Peningkatan produksi, pemasaran dan peningkatan pelayanan kepada para pegawai merupakan sasaran atau tujuan yang harus dicapai karena hal tersebut menenttukan keberhasilan organisasi dalam mencapai tujuan pokok

          Peralatan
Peralatan/equipment terdiri dari semua sarana/tools, berupa materi, mesin-mesin, uang dan barang modal lainnya (tanah, gedung/bangunan)
          Lingkungan dan Kekayaan Alam
 Keadaan sosial, budaya, ekonomis dan teknologis
 Yang termasuk kekayaan alam adalah keadaan iklim, udara, air, cuaca, flora dan fauna.

Belum ada Komentar untuk "Pengertian dan Unsur-Unsur Organisasi"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel